Powered by Blogger.
RSS

Festival Film Surabaya 2013


Dari Pelajar Oleh Pelajar Untuk Indonesia
Festival Film Surabaya 2013

Latar Belakang
Film merupakan salah satu media pembelajaran dan penggalian bakat yang sangat efektif dalam mengembangkan daya kreatifitas pelajar. Munculnya festival film pelajar di dunia, baik di luar negeri maupun di Indonesia adalah sinyal yang positif untuk memberikan pencerahan bagi dunia pendidikan Indonesia.
Sebagai produk budaya populer, film sangat mudah untuk memberikan pengaruh dalam kehidupan masyarakat. Oleh karena itu diperlukan karya-karya film yang memiliki kearifan budaya lokal untuk melakukan resistensi terhadap budaya populer yang tidak sesuai dengan akar budaya bangsa Indonesia melalui pelajar Indonesia sebagai generasi muda dalam membangun negeri dengan media film.
Festival Film Surabaya didasari dari semangat emansipatoris dan kritis dalam melihat perubahan dunia pendidikan dengan menyatukan pelajar Indonesia melalui karya-karya film pelajar dan sebagai fasilitator pelajar Indonesia dalam menyediakan ruang apresiasi setinggi – tingginya dalam bentuk festival film. Adanya Festival Film Surabaya adalah sebagai gerakan dari pelajar muda yang selalu mempunyai daya kritis dalam menuangkan ide cerita film untuk menyampaikan pesan moral dan lokalitas yang mampu membangkitkan semangat pelajar Indonesia dan generasi muda Indonesia guna memberikan manfaat kepada lingkungan sekitar dan masyarakat luas.
Kegiatan Festival Film Surabaya juga diharapkan menjadi perangsang lingkungan yang mampu mempelopori kebiasaan pelajar untuk merespon kegiatan positif, kreatif serta imajinatif. Festival Film Surabaya dengan tagline ‘Dari Pelajar Oleh Pelajar Untuk Indonesia’, adalah bagian dari wujud kepedulian dan peran SMK Dr. Soetomo Surabaya sebagai salah satu penggerak roda pendidikan dalam mewujudkan generasi pelajar muda yang berbudi luhur dan bangga terhadap negeri sendiri.

Maksud danTujuan
- Menjadi ruang alternatif pelajar Indonesia dalam berkarya dan berapresiasi di bidang film
- Berbagi pengalaman pembuatan film
- Ajang silaturahmi dan pertukaran budaya antara pelajar Indonesia dari setiap daerah yang mengusung cerita lokalitas melalui karya film
Peserta
Pelajar Sekolah Menengah Pertama, Sekolah Menengah Atas/Sekolah Menengah Kejuruan/ Madrasah Aliyah dan yang setara seluruh Indonesia
Batas Waktu Pengumpulan dan Tempat Seleksi Karya
Hari : Senin
Tanggal : 20 Mei 2013
Tempat : SMK Dr. Soetomo Surabaya, Jl. Karangmenjangan, Jojoran IV/ 2-D
Surabaya - JawaTimur. Telp: 031-5914480/ Fax: 031-5935031
Waktu dan Tempat Pelaksanaan
Hari :Sabtu dan Minggu
Tanggal : 1-2 Juni 2013
Pukul : 08.00 – 19.00 wib
Tempat :Balai Budaya Surabaya
Kategori Karya
- Film Fiksi
- Film Dokumenter
- Film Animasi
- Video Musik
- Iklan Layanan Masyarakat
Kriteria Karya
- Tema bebas. Tidak melecehkan unsur SARA (Suku, Ras, dan Agama) dan pornografi.
- Durasi maksimal 10 menit (sudahtermasuk opening dan credit title karya).
- Diproduksi pada tahun 2012-2013.
- Diperkenankan mengirim lebih dari 1 (satu) karya.
- Tim produksi wajib menyertakan bukti bahwa masih menjadi pelajar aktif (photocopy kartu pelajar atau scan kartu pelajar).
- Karya yang sudah pernah diikutkan dalam ajang festival lain, boleh diikutkan kembali.
- Setiap karya wajib diberi subtitle Bahasa Indonesia atau Inggris.
- Materi karya (video, musik dan materi film lainnya) wajib orisinil/menyertakan surat ijin penggunaan karya dari pencipta/yang diberi kuasa.
- Hak cipta karya sepenuhnya menjadi milik peserta. Khusus untuk kepentingan publikasi, panitia dapat menggunakannya sebagian maupun utuh (video, foto).
- Karya dikirimkan dalam bentuk DVD (format mov, avi, vob, mpg) atau kaset mini DV.
- Keputusan juri tidak bisa diganggu gugat.
Dewan Juri
Praktisi Film Profesional
Akademisi Film
Penyelenggara Festival Film Surabaya
Penghargaan
Juara I, II, dan III setiap kategori akan mendapat Piala FFS dan masing-masing juara I setiap kategori akan mendapat uang pembinaan total Rp. 5.000.000,00.
Penyelenggara
SMK Dr. Soetomo Surabaya
Penutup
Ajang Festival Film Surabaya ini semoga bisa menjadi manfaat untuk perkembangan film Indonesia terutama di kalangan pelajar. Partisipasi dari seluruh pelajar Indonesia diharapkan menjadi semangat perubahan ke arah yang lebih baik untuk perkembangan dunia pendidikan Indonesia melalui karya-karya film pelajar.



Attachment
Size
62.48 KB
192.5 KB

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Post a Comment

TV online